Trading Forex Tanpa Modal

5 Tips Trading Forex Tanpa Modal

Pasti banyak orang yang masih bertanya – tanya, trading forex tanpa modal bisakah dilakukan?

Well, ternyata trading forex tanpa modal tidak mustahil untuk dilakukan. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar Anda yang ingin mulai mencoba atau belajar melakukan trading bisa memulainya tanpa terlalu memikirkan resiko karena aktivitas tersebut bisa dimulai tanpa mengeluarkan uang.

Di sini kami akan bagikan informasi selengkapnya untuk Anda terkait bagaimana cara trading yang tepat dan tanpa modal. Let’s check these out!

5 Tips Trading Forex Tanpa Modal

Menggunakan akun demo

Kalau niat Anda untuk trading forex memang adalah belajar, maka menggunakan akun demo merupakan salah satu cara belajar trading yang sangat dianjurkan. Ada banyak platform trading yang hadir dan bisa diinstall secara gratis pada perangkat Anda dan menyediakan akun demo untuk pengguna.

Melalui akun demo tersebut, Anda akan diberikan modal  virtual oleh apps yang bisa Anda gunakan untuk trading. Namun sayangnya profit yang didapatkan tidak bisa dicairkan karena memang modalnya pun virtual atau bukan modal sungguhan.

Tapi jangan kecewa dulu, karena dari akun demo inilah Anda bisa belajar trading tanpa khawatir resiko. Khususnya jika Anda berkeinginan terjun ke dunia trading namun ingin latihan dulu menggunakan akun demo ini sangatlah dianjurkan.

Ikut kontes trading demo forex

Sudah memiliki akun demo, sudah cukup sering menggunakannya dan merasa bahwa diri Anda mampu mencetak profit dengan tingkat kerugian yang minim? Kalau begitu, Anda bisa ke tahap selanjutnya yaitu ikut dalam kontes trading demo forex.

Kontes semacam ini banyak disediakan secara gratis dan hadiahnya adalah modal trading secara riil bukan virtual lagi. Dari sana Anda bisa mendapatkan modal untuk trading tanpa harus keluar modal jika menang.

Kontes trading demo forex hadir untuk beberapa kelas yaitu kelas beginner, intermediate sampai dengan expert. Anda bisa mengikuti salah satunya.

Buka akun no deposit bonus

Ada beberapa sekuritas yang memberikan modal cuma – cuma kepada trader pemula berupa no deposit bonus. Anda bisa memanfaatkannya.

Namun biasanya ada syarat yang harus dipenuhi untuk bisa mendapatkan no deposit bonus dari suatu sekuritas seperti memiliki akun demo dan berhasil mencetak profit secara konsisten, atau diberikan no deposit bonus cuma – cuma namun hasilnya tidak bisa dicairkan langsung melainkan harus diinvestasikan sebagai modal trading.

Memanfaatkan program afiliasi

Afiliasi merupakan sebuah program kerjasama yang dilakukan antara afiliator dengan perusahaan sekuritas. Seorang afiliator yang menjalankan program afiliasi akan mendapatkan komisi ketika ada nasabah yang menjadi downlinenya.

Selain mendapatkan modal trading, afiliator biasanya juga akan mendapatkan pasif income setiap kali nasabah downline melakukan transaksi forex.

Jika Anda tertarik untuk menjadi afiliator dalam program afiliasi marketing, pastikan untuk memilih platform trading forex yang terpercaya dan legal agar Anda tidak mendapatkan masalah di kemudian hari.

Memanfaatkan welcome bonus

Memang tidak banyak, namun beberapa perusahaan sekuritas memberikan bonus welcome untuk nasabah ketika ia melakukan deposit awal. Ada perusahaan yang bahkan memberikan bonus welcome sampai 10% dari nilai deposit awalnya.

Meski memang hal ini tidak membuat Anda 100% tidak mengeluarkan modal, namun cukup menyenangkan untuk menambah modal trading yang Anda punya.

Bonus juga bisa dicairkan jika Anda berhasil untuk mendapatkan profit atau jika berhasil melakukan perdagangan dengan volume tertentu.

Itulah sedikit informasi yang kami dapat bagikan terkait tutorial cara trading forex tanpa modal. Anda bisa mencoba tutorial di atas untuk mendapatkan manfaat trading tanpa perlu mengeluarkan terlalu banyak modal, selamat mencoba!